Media Sosial Untuk Penyanyi

Pada saat buku ini ditulis, media sosial yang populer adalah Twitter, Instagram, YouTube, Soundcloud, dan Facebook. Apakah kamu menggunakan media-media tersebut? Jika iya, sudahkah kamu melaukan hal-hal mendasar yang saya sebutkan di bab sebelumnya? Jika sudah, kamu sudah maju satu langkah dalam hal eksistensi kamu di internet khususnya di media sosial.

Selain untuk eksistensi online kita sendiri, media sosial juga berguna untuk kita mendapat informasi musik terkini, referensi musik terbaru, apa yang sedang trend, dan yang juga penting, apa kata orang setelah mendengar musik kita atau melihat live performance kita. Selain itu media sosial juga kita gunakan sebagai media untuk berinteraksi dengan fans. Dan hubungan ini sebaiknya dijaga dengan baik.

Update secara rutin
Pengguna media sosial hanya akan mem-follow atau subscribe kepada akun yang aktif saja. Akun yang aktif artinya akun tersebut di-update secara rutin. Secara rutin men-tweet, posting foto atau video 15 detik di Instagram, meng-upload video seminggu atau sebulan sekali di YouTube, dan sebagainya.

Mendapat follow karena berteman
Jangan minta follow back! Menurut pengalaman, hal ini justru tidak efektif malah bisa mengganggu pengguna lain. Lalu bagaimana kita bisa meningkatkan followers? Salah satu cara yang paling baik adalah dengan memulai pembicaraan dengan pengguna lain. Berikan komentar positif di posting mereka, diskusi, dan berinteraksi.

Informasi memiliki nilai tukar tinggi
Pengguna media sosial tertarik dengan informasi yang bermanfaat. Kamu bisa juga menggunakan hal ini untuk menarik perhatian. Tidak selalu meminta perhatian pengguna lain, namun memberi manfaat bagi mereka juga. Contoh, yang saya lakukan adalah dengan mem-posting berbagai tips vokal. Tetapi banyak hal lain yang bisa kita posting, di antaranya info album terbaru artis lain, info berita musik terbaru, ulasan microphone, dan banyak lagi.

Menjadi Manusia
Salah satu alasan kita mem-follow akun media sosial idola kita adalah karena kita ingin mengetahui sisi manusiawi dari mereka. Mungkin saya tidak akan tertarik mem-follow akun artis yang hanya posting link berita tentang dirinya, jadwal manggung, dan hal-hal yang menyangkut bisnis saja. Saya tertarik membaca komentar dia mengenai berita terkini, bagaimana perasaannya setelah mendapat penghargaan, bagaimana ia berinteraksi dan bercanda, dan semua hal manusiawi lainnya.

Menjaga sopan santun dan etika
Media sosial adalah tempat berinteraksi layaknya di kehidupan nyata. Apakah kamu akan bertindak tidak sopan kepada seseorang di supermarket? Apakah kamu akan mencela seseorang yang tidak kamu kenal di restoran? Saya rasa tidak. Maka dari itu penting sekali menjaga sopan santun dan etika ketika kita berinteraksi di media sosial.